Asti Mazar Selaku Pembina Minta Turnamen Futsal Diagendakan Tiap Tahun

Kutim– Pembina Asosiasi Futsal Kabupaten Kutim yang juga menjabat sebagai Wakil ketua 1 DPRD Kutim, Asti Mazar minta turnamen futsal dijadikan agenda tahunan di Kutim, setelah turnamen futsal tahun ini yang disambut antusias masyarakat, khususnya kalangan remaja dan pemuda.
“Dengan melihat antusias peserta dan penoton cukup banyak. Hal ini perlu diakomodir dan dijadikan agenda tahunan. Selain untuk mencari bibit pemain futsal yang handal ke depan,” jelasnya.
Turnamen yang digelar di Gedung Olahraga Kudungga, Sangatta Utara ini, juga menjadi salah satu sarana hiburan masyarakat, khususnya bidang olahraga futsal.
“Turnaman tersebut tambahnya berjalan lancar dan sukses. Untuk itu, dia mengapresiasi seluruh panitia dan peserta,” ujarnya.
Asti mengucapkan terima kasih kepada jajaran TNI dan Polri yang turut andil dalam melakukan pengamanan selama turnamen berlangsung.
Sebagaimana diketahui, turnamen futsal kali ini melibatkan 30 klub. Pertandingan dilangsungkan mulai 24 Juli hngga 6 Agustus 2022.
Perempuan berhijab ini berharap dari turnamen bisa lahirkan bibit-bibit atlet yang mampu berprestasi dan membawa nama harum daerah khususnya Kutim.
“Saya ucapkan terima kasih kepada semua yang terlibat dan mampu memeriahkan acara pada malam hari ini berjalan dengan sangat sukses,” tutupnya. (adv)